Binjai — Semangat membangun bangsa melalui gerakan moral dan sosial yang berkelanjutan kembali digaungkan Komunitas Sedekah Jum’at (KSJ). Kali ini, KSJ resmi mendeklarasikan pembentukan struktur kepengurusan di Kota Binjai, menandai lahirnya KSJ Kota Binjai sebagai bagian dari gerakan nasional berbasis nilai keikhlasan, gotong royong, dan kepedulian sosial.
Kegiatan deklarasi dan konsolidasi ini digelar penuh khidmat di Masjid Baitul Muttaqin, Jalan Gumba, Lingkungan X, Kelurahan Cengkeh Turi, Kecamatan Binjai Utara. Suasana kebersamaan terasa kental saat Ahmad Syahrir, SH alias Bombom, didaulat sebagai Ketua KSJ Kota Binjai, menerima langsung mandat dari Manajemen KSJ Pusat yang diwakili oleh Ariswan.
Tiga poin penting termaktub dalam mandat tersebut, yakni:
1. Menyusun struktur kepengurusan KSJ Kota Binjai dalam waktu satu bulan.
2. Menjalankan program kerja KSJ yang selaras dengan visi dan misi organisasi.
3. Mengaktifkan kegiatan amal sosial secara rutin dan terstruktur, berkoordinasi dengan manajemen KSJ pusat.
Acara ini tidak sekadar seremoni, namun juga menjadi titik awal dimulainya program-program nyata untuk mendukung ketahanan sosial dan ekonomi masyarakat. Salah satu langkah strategis yang langsung diwujudkan adalah pembagian bibit aren kepada masyarakat, sebagai bentuk dukungan KSJ dalam membangun kemandirian pangan dan ekonomi berbasis komunitas.
Dalam pembacaan Naskah Deklarasi KSJ Kota Binjai, Ahmad Syahrir menegaskan komitmen seluruh jajaran untuk menjadikan KSJ sebagai pusat edukasi dan penggerak sedekah berkelanjutan di Kota Binjai. Ia juga menyampaikan salam dan dukungan dari Walikota Binjai, Drs. H. Amir Hamzah, MAP, yang menyatakan kesiapannya hadir dalam pelantikan resmi pengurus KSJ Binjai.
Ketua Umum KSJ, Saharuddin, dalam arahannya menegaskan bahwa KSJ kini telah mencapai edisi ke-307 dan memasuki tahun ke-6 kiprahnya. Ia berharap KSJ Kota Binjai mampu menjaga amanah dan memperluas jangkauan manfaat, termasuk dalam pengembangan ekonomi umat melalui gerakan sosial terstruktur.
Ketua BKM Masjid Baitul Muttaqin, Muhammad Idris, turut memberikan apresiasi dan rasa syukur karena masjid yang dipimpinnya dipercaya menjadi lokasi awal deklarasi gerakan mulia ini.
Lahirnya KSJ Kota Binjai menjadi bukti bahwa perubahan sosial bisa dimulai dari gerakan kecil yang dijalankan dengan penuh ketulusan. KSJ bukan hanya membagikan sedekah, tetapi juga menanam benih harapan dan masa depan. Dari Binjai, gema kebaikan akan terus mengalir, menebarkan semangat kepedulian untuk Indonesia yang lebih peduli, mandiri, dan berbagi.il_06